Minggu, 14 Juni 2015

VIDEO CLIP " PEMANGSA JELATA"

      Single "Pemangsa Jelata" adalah single terbaru kita yang rilis pada bulan Desember 2014. Setelah rilis single, kita langsung menggarap Video Clip pada 23 Desember 2014. Video clip Pemangsa Jelata ini mengambil tema indoor yang berlokasi di tempat penggilingan padi tua di daerah Ciparay, Kab. Bandung.
     Video clip ini digarap bersama-sama, semua personil ragajimesin, team management Puji dan Gerry, Hanif (Suregary) sebagai Director, Ada juga Dimas benclung dan Gombes ( Havana Affair ) sebagai cameraman, Ivay ( Morbid), Budi ( Slavesanarki ) dari Malaysia yang turut mensponsori klip ini,  dan semua penduduk setempat yang sudah banyak berpartisipasi. Konsep dari Klip ini sebenarnya sangat sederhana, dimana disitu ada band yang sedang memainkan lagu pemangsa jelata dan crowd. Di dalam video Clip ini ada juga partisipasi dari band setempat sebagai crowd, diantaranya ada Personil dari Jarud in jail, Sireum Ateul, Batangrawa, Perahuretak, dan komunitas Beunang Sarap Selatan.
ragajimesin
     Video Clip" Pemangsa Jelata ini dirilis pada bulan juni 2015 dan diputar perdana di acara Ziggiewiggie Kompas TV. Pembuatan clip dimulai pagi dan selesai jam 7 malam. Banyak kejadian menarik selama proses pembuatan berlangsung, salah satunya yaitu semua orang kepanasan karena didalam gedung ini sangat panas dan berdebu, dan membuat semua wajah yang ada di dalam gedung berkilau karena keringat.
ragajimesin
      Adapun hal yang membuat kita semua sangat semangat mengerjakan Video Clip ini, salah satunya yaitu Tantan atau biasa di panggil wa atan akan pensiun dari ragajimesin setelah Clip ini selesai. Tantan yang merupakan salah satu Founder Ragajimesin, akan pensiun dari posisi drummer setelah kurang lebih 15 tahun bersama ragajimesin. Posisi wa atan kini sudah digantikan oleh Gilang yang masuk sebulan sebeleum Clip ini Rilis.
Single dan Video Clip bisa disebut sebagai dedikasi terakhir wa atan sebagai personil ragajimesin.
ragajimesin
      Single dan Video Clip "Pemangsa Jelata" ini, merupakan awal dari proses pengerjaaan menuju album kami yang ke 3. Kami akan terus memperbaiki eksistensi dan produktivitas bermusik di tanah air tercinta ini. Kami akan tetap ada, kami tidak berhenti, kami berjalan perlahan tapi pasti, kami sudah berdiri lama tapi bukan mengekspose lamanya kami berdiri, semoga karya kami yang lalu dan kedepannya bisa dinikmati oleh semua pecinta musik di dunia ini.
Ragajimesin

Watch Video Clip "RAGAJIMESIN - Pemangsa Jelata
https://www.youtube.com/watch?v=09wuWcESyWc